Tips Merawat Mesin Digital Printing
Digital Printing merupakan jenis teknik percetakan yang menjadi idola saat ini, hampir mengalahkan paor dari Cetak ofset, akan tetapi perawatan dan menjaga mesin digital print ini sangat memerlukan perhatian khusus, dibanding mesin cetak ofset, karena prinisip kerja mesin digital printing ini sama halnya dengan mesin printer pada umumnya.
Biasanya prinsip semua printer outdoor sama hanya saja perlunya anda perhatikan mengenai perawatan pada printhead nya. Janganlah anda meninggalkan printhead anda dalam kondis kering karena bisa mengakibatkan mampet permanen, kalo sudah mampet susah kembali lancarnya.
Berikut ini kami berikan sediki tips perawatan mesin digital printing outdoor, perawatan mesin digital printing sehari-hari dan juga perawatan mesin digital printing per-mingguan, dan juga perawatan berkala bulanan, perawatan harian perlu dilakukan agar printer yang anda punya bisa beroperasi dengan normal.
- Perawatan Mesin Digital Printing Harian :
- Bersihkan tinta yang mengering dengan flush solution/solvent, bisa dengan cleaning stik atau tisu yang dibasahi solvent
- Pastikan nozzle tidak ada yang mampet sebelum mulai printing berikutnya.
- Bersihkan kipas pengering dari debu
- Bersihkan kipas vakum yang terletak dibawah bedplate , dengan melumasi as kipas dengan sebuah cairan maupun oli.
- Rendam printhead dengan menggunakan solvent dalam waktu 1 hari. Caranya yaitu posisikan keran ke cleaning position , lalu tekanlah tombol solution tersebut hingga berulang –ulang sampai tinta berganti solvent.
- Bersihkan printer dengan solvent
- Cek tangki angina dalam mesin, apakah ada tinta atau tidak.
- Cek kekencangan dari belt printhead
- Berikan pelumas pada winding dan gisi roll feding
Demikianlah sedikit tips tentang perawatan mesin digital printing, agar hasil produksi terjaga kualitasnya serta mencegah kerusakan yang fatal pada sparepart atau bagian yang ada di dalam mesin digital printing tersebut, semoga tips ini bermanfaat bagi kalangan praktisi dan pengusaha di bidang Digital Printing.@KOPI